Barusan kelarin nonton episode ke-47 Patlabor. Emosi yang saya dapat sama persis dengan yang saya rasakan 20 tahun lalu… wow sudah lama juga ya.
Patlabor ini adalah series addicted saya yang pertama. Pas SMP kali ya, diputar di TVRI. Terbayang dulu, pikiran saya tak mau lepas dari adegannya setiap kelar nonton. Dan episode ke-47, 20 tahun yang lalu, memberikan kesan I want more! Kekosongan di pikiran karena rutin yang dipaksa berubah, benar-benar tak menyenangkan untuk anak belasan tahun. Well, saya mengulanginya lagi malam ini. He…
Bisa memuaskan memori lama sungguh sangat melegakan. Lebih lagi menyadari saya bisa memutarnya kapanpun. Saya sudah punya plamo Ingram. Saya juga sudah punya papercraftnya (meski sekarang belum kelar), dan saya punya ke-47 TV seriesnya. Nice!
20 tahun lewat, labor belum menjadi kenyataan. Tapi saya yakin semangatnya tetap hidup di orang-orang seperti saya, Jules, dan patlabor fans di seluruh dunia.
Hi bro Adhi,
hehehehe, jadi inget juga, dulu i nonton Patlabor di RCTI or Indosiar gitu?
btw, episode 47 udah ending lom?
punya koleksi lengkap ya? 1-47?
VCD or MPG/AVI?
😀 indosiar kayaknya. Cuman pas yang di Indosiar aku ga nonton full, rasanya mereka juga ga nyetel full. Cuman di TVRI dulu yang tayang sampe abis (TV series berakhir di episode 47).
Aku sudah sukses download 47 episodes TV Series (14GB) format OGM. Aku juga sudah sukses punya lengkap 16 episodes OVA2 (3,6GB) format MKV, The Movies 1 (1,2GB) format MKV, The Movies 2 (1,1GB) format MKV. Semua bisa disetel pake VLC Player yang support dual 5.1 audio, dual subtitle. Sekarang lagi download 7 episodes OVA1 dari RapidShare. Mau ngopi? Ke sini aja! 😀
Ato mau bantuin download sisanya? BW internasionalku cuman 128kbps… 1 episodes mesti lembur 1 hari download.
Punya lagu “midnight blue” yg versi indonesia nggak?
klo nggak salah judulnya “langit biru”….