Perawatan Kaca Depan (Windshield) Honda BR-V

Windshield BR-V saya benar-benar sangat mengganggu mata. Sangat berlawanan dengan windshield Jazz lama yang kinclong every day. Ditinggal semalam saja besok paginya debu sudah menempel banyak sekali. Dan anehnya tidak bisa hilang hanya dengan kemoceng, harus pakai glass cleaner atau paling tidak air. Airpun bakal membekas guratannya walau sudah dilap pakai MF (micro fiber towel) sekalipun.

Saya sudah mencoba beberapa produk water repellent, sampai terakhir usaha memolesnya pakai scrubber. Ga ngefek juga. Debu tetap menempel, tetesan air apalagi. Hasil wiper jadi tidak pernah bisa optimal.

So, saat teman-teman BRaVer jalan-jalan ke IIMS 2017 dan mendapat penawaran dari Glass Fusion, saya memutuskan untuk ikutan.

Prosesnya

Saya memilih pengaplikasian bukan saat IIMS, tapi di office mereka di Jl. Trembesi. Why? Karena saya mau tempatnya bersih, jauh dari polusi udara.

Kaca mobil dibersihkan, dipoles juga (hand mode) lalu dikeringkan. Setelah itu diaplikasikan botol pertama warna merah, prosesnya mirip dengan saat memoles, terakhir dikeringkan. Proses terakhir diaplikasikan botol kedua warna biru. Masuk jam 11, kelar jam 12.30. Hanya kaca depan saja. Mereka menyediakan opsi layanan untuk kaca navigasi (depan dan samping depan) dan keseluruhan kaca.

Hasilnya

Dari hari Jumat sampai Minggu pagi belum sempat kehujanan, jadi belum bisa tes. Debu sangat jauh berkurang. Oh ya, Minggu saya sempat cuci mobil. Air sih ga turun langsung seperti di iklan yang pakai lumpur itu, tapi cukup lah beadingnya. Waktu saya keringkan kaca pakai MF pun mudah.

Well… semoga beberapa hari ke depan turun hujan, jadi saya bisa tes real life repellent nya seperti apa.

Hydrophobic: