DIY: Mirror Auto-retract di Honda Jazz RS

Setelah dua tahun pengen fitur ini akhirnya kesampaian juga. Desain sudah dikepala sejak lama, sudah di share juga di trit GSI di Kaskus, tapi ada satu yang kurang: trigger! Pertama kepikiran ambil trigger saat gigi masuk ke P (bongkar konsol tengah agar bisa nge-tap ke lampu P) cuman kok ga efektif. Ada ide lagi ambil trigger di switch ACC kontak, tapi males bener kalau harus bongkar dashboard. Sampai beberapa hari lalu salah satu teman memberi ide cemerlang: ambil dari alarm! Nah… baru kepikiran, kalau teknisi-teknisi CCAS yang memasang M5+ selalu menawarkan modul auto-retract, pasti alarm satu itu punya fitur yang bisa dipakai!
Bongkar-bongkar dokumen lama, mantengin lagi ESM, diagram lama, dan wiring M5+ akhirnya memutuskan untuk uji coba alarmnya dulu. Ternyata ada tiga kabel yang tak terpakai. Saat dites, satu kabel memberikan sinyal ground saat alarm diaktifkan (locked) dan baru putus saat alarm dimatikan (unlocked). Kabel satunya lagi malah hanya memberikan sinyal ground sesaat saja, kurang dari satu detik malah, saat alarm diaktifkan dan langsung kembali putus. Wah, kurang lama! Saya perlu sekitar 5 – 10 detik untuk menutup spion. Teman saya mengingatkan lagi kalau dia juga harus reprogram alarmnya agar mendapat fitur yang dia inginkan, repotnya alarm dia bukan M5+. Setelah beberapa kali mencoba reprogram, akhirnya dapat juga sinyal ground selama 10 detik. Nice! Selanjutnya baru merangkai modulnya.


Bahan-bahannya simpel:

  • Relay lima kaki plus rumah relay 2 set
  • Sekering 7.5A plus rumah sekering 1 set
  • Kabel 5 – 7 meter
  • Isolasi bakar secukupnya (ha… spt resep masakan saja)

Ingat yah, relay yang dipakai yang seperti ini…

Ada juga relay lima kaki yang 87 dan 87a nya tersambung menjadi satu. Kita pakai yang kedua kaki tersebut bekerja saling berlawanan.
Kalau dilihat di ESM, saat tombol di posisi extend, kabel abu-abu (grey) akan mendapat sinyal negatif dan kabel kuning (yellow) akan mendapat sinyal positif. Begitu sebaliknya saat retract kabel abu-abu (grey) akan mendapat sinyal positif dan kabel kuning (yellow) akan mendapat sinyal negatif. Nah, kita akan mencontek kondisi retract saat alarm diaktifkan. Diagram yang saya susun seperti ini:

Cara kerjanya:
Saat alarm tidak aktif (saat kontak pada posisi ACC, alarm otomatis tidak aktif), kabel grey dan yellow akan terhubung seperti rangkaian aslinya. Jadi tombol extend-retract dapat berfungsi normal. Saat alarm aktif, alarm akan meng-ground-kan kaki relay nomor 86 sehingga relay bekerja. Kabel grey mendapat sinyal positif langsung dari accu dan kabel yellow mendapat sinyal negatif sehingga spion akan tertutup. Relay akan dalam posisi seperti ini selama 10 detik dan setelah sinyal negatif dari alarm terputus relay akan mati dan kabel grey dan kabel yellow akan kembali terhubung seperti rangkaian aslinya. Saat kunci kontak pada posisi ACC, kabel grey akan mendapat sinyal positif lagi dari sakelar asli sehingga spion akan otomatis membuka kembali. Bingung? paling enak lihat videonya saja deh… 😀

Berikut beberapa foto pemasangan. Cover dashboard atas harus dilepas agar bisa mengakses kabel dan sakelar spoin dengan leluasa.

Retract modul

Wiring pada kabel sakelar spion

Penempatan modul retract, agar mudah pemeliharaannya.

Fitur yang memberikan sinyal negatif selama 10 detik.
Mau? Silakan tinggalkan komentar… 😀

43 thoughts on “DIY: Mirror Auto-retract di Honda Jazz RS”

  1. om adhi knp ga di buat auto close auto open, jadi pada saat menekan remote open mirror juga ikut open??
    hehehe kl om adhi bikin yg kyk ane maksud ane mau juga tuh om gambar wirring nya

  2. Kalau auto close on door lock aman aja kan posisi dari buka ke tutup. Kalau auto open on door unlock bahaya buat saya karena mobil sering disarungin. Bayangin kalau posisi mobil sedang disarungin trus cuman mo ambil barang di dalam mobil, spion ke-extend, bisa rusak motornya karena ketahan sarung mobil. Makanya saya ga bikin yang auto open on door unlock.

  3. Nah kl sendainya neh om adhi, ane mau request donk untuk yg auto closed n auto open bisa ga bikinin gambar wirring nya
    Salam
    andyred kaskus

  4. Cara mudah untuk menambahkan fitur auto extend adalah membuat lagi satu set rangkaian seperti di atas dan dipasang seri terhadap rangkaian awal dan motor spion dengan posisi kaki 87 dan 87a dibalik. Cuma saya belum tahu mau ambil trigger dari mana saat alarm unlock. Yang jelas dari M5+ tidak ada sinyal saat alarm unlock.

  5. wah ane ga pinter soal begituan om
    bisa ga ane request aja gambar wirring nya aja?? hehehe
    M5+ tidak ada sinyal saat alarm unlock ntuh maksudnya gmn yak??
    1 question lg om, agak melenceng dr mirror
    kunci remote standart ANJ RS kan ga pk suara tuh, nah kira” kl di sambungin sm klakson bisa ga ya?? ada efek ke lain ga??

  6. Wiring auto extend dan retract sedang diusahakan… :).
    M5+ itu alarm tambahan, dan dia punya fitur trigger yang tidak terpakai saat lock yang saya pakai untuk menutup spion. Nah, untuk membuka spion perlu trigger lagi kan saat unlock dan fitur itu tidak ada di alarm M5+ yang saya pakai.
    Untuk keyless entry yang disambung ke klakson kita bahas di tempat lain ya.

  7. wuah gan keren ini bisa d apply di jazz dengan mesin idsi,tapi jazz idsi ngak ada motor buat buka tututp kan
    Regards
    Williem.chen

  8. @ Oom Ari & Oom Williem, rangkaian di atas bisa diaplikasikan pada kendaraan yang punya fitur power mirror, dan mungkin perlu beberapa modifikasi agar dapat diaplikasikan pada mobil selain GE8 RS. Siapa tahu pengkabelan mobilnya berbeda.

  9. Mas Mau tanya, kebetulan menemukan tulisan ini lewat googling yang ternyata cukup bermanfaat. Saya punya honda jazz rs tahun 2010, kebetulan spionnya ada masalah bisa menutup tetapi tidak bisa buka lagi. Masalhnya suara motor tidak terdengar, dan yang bermasalah hanya sebelah kanan saja, sementara yg sebelah kiri tetap normal. Kira-kira masalahnya dimana yah? Terima kasih sebelumnya.

  10. Pak Said, kalau dilihat dari Honda Service Manual, sepertinya ada yang salah dengan motor spion kanan. Soalnya kalau sakelar yang bermasalah, kedua spion akan bermasalah juga. Kalau kabel ke spion yang bermasalah, pasti ga bisa nutup dan ga bisa buka, ga mungkin hanya bisa nutup tapi ga bisa buka. Ada baiknya dibawa ke bengkel Honda untuk dilakukan pemeriksaan.

  11. Pak, untuk alarm M5+ ini supaya bisa auto retact apakah harus di reprogram dahulu supaya bisa 5-10 detik aktifnya?
    Bila berkenan, bisa email saya untuk tutorial lengkapnya berikut gambar kabel-kabelnya pak?
    edihardbravo@gmail.com
    Terima kasih. Gbu.

  12. Bro, kalau kabel-kabel keyless honda jazz tau gak d mana ? Kalau gak induk door lock mobil jazz d mn ya..
    Masalahnya saya mau pasang alarm di mobil jazz saya dr remot standard

  13. Bro Andri,
    Kabel sistim sekuriti Jazz semua ada di MICU, atau biasa kita sebut fuse box. Di bawah dashboard driver. Ada ratusan kabel di situ, saya hanya tahu kabel sensor pintu saja, selebihnya mesti ngintip ESM.

  14. @ Oom Ivan, untuk pertanyaan pertama: rangkaian di atas khusus buat pemakai alarm MGuard M5+ yang sudah ada fitur delay nya. Kalau mau beli produk jadi ada kok, sekitar 300rb. Dalemnya juga relay dan timer delay.
    Untuk pertanyaan kedua: modalnya sudah tertulis di atas, relay, kabel, sekering, dan alarm M5+ tentunya.

  15. Bro, jadi kamu tidak pakai remot yg di kunci dari honda jazz itu lagi ? Jadi pakai remot ganti punya ya ?
    Gw sik tambah alat buat bisa pakai remot yang asli itu aja..
    Selain itu remot asli ny bisa di pakai sirine jg.. Tp gak tau cara program biar keluar outpun massa 5-10 detik
    Heheh

  16. Oom Andri, yang terlihat di video itu remote bawaan alarm MGuard M5+. Sedangkan remote bawaan mobil masih bisa berfungsi juga karena MGuard M5+ terintegrasi dengan remote bawaan mobil.

  17. Mas Adhi,
    Kebetulan Freed saya juga menggunakan alarm M5+, tapi manual booknya hilang. Apakah bisa bantu untuk copy atau scan halaman meng ada instruksi untuk setting timer tersebut secara utuh?
    Tabel yang Mas Adhi lampirkan di bahasan diatas tinggal ditambah ke atas sedikit supaya lebih jelas header tabelnya.
    Trims

  18. Om ….saya ada maslaah dgn spion sebelah kiri honda jazz 2012 ketika auto door di buka spion sebelah kiri tidak terbuka dan setelah mesin dihidupkan motor penggerak spion sebelah kiri bunyi terus…..mohon penjelasan dimana yg tidak bermaslah

    1. Bisa jadi gear motornya kotor, jadi saat mesin belum nyala (kelistrikan mobil dari aki 12v), motor tidak kuat berputar. Saat mesin nyala (kelistrikan mobil dari alternator 14.5v) motor berputar tapi tidak sinkron. Lebih baik ke bengkel minta diperiksa.

  19. Om Adhi, nanya dong. Rangkaian ini bisa diaplikasikan ke selain Jazz gak ya?
    Kebetulan di mbil saya sdh ada , tp pakai switch terpisah dari remote.

    1. Bisa banget Om. Saya sudah apply rangkaian yang mirip ke Honda BR-V. Saya post di blog ini juga kok. Bisa di search.

  20. Habib Mudhofar

    Selamat siang pak.
    Artikel ini sangat bermanfaat. Saya aplikasi ke ertiga dengan sedikit menambahkan relay untuk triggernya.
    Untuk selanjutnya apakah bisa request rangkaian auto doorlock yang triggernya dari rem.
    Terimakasih
    Habib

    1. Adhi Widjajanto

      Terima kasih jika artikel ini dapat membantu. Untuk auto door lock on brake belum kepikiran soalnya kendaraan saya sekarang sudah ada built in fitur ini.

  21. Om Adhi, bisa tolong gambarkan diagram modul untuk sambungkan spion dengan switch retract, switch keluaran yg untuk retract ada 2 kabel, dari spion ada keluaran 7 kabel. Switch nya ini pakai type toyota avanza, tombol retract nya yg di bagian kanan atas, spion nya pakai punya corona absolute built up.
    Bisa kontak atau kirim email ke corolladroid@gmail.com

    Terima kasih

  22. bang adhi, saya beli modul jadi, terdapat dua kabel yang harus di sambungkan yaitu ke central lock dan batt 12v, itu kalo disambung ke fuse box kabel warna apa ya? sy kurang ngerti soalnya. mksh

  23. Selamat malam Mas Adhi.
    Saya mohon bantuan nich. Mobil saya Suzuki Grand Vitara 2,4 tahun 2009. Untuk operasi spionnya sudah ditambahkan relay (external ?) sejak saya beli baru, sehingga Spion bisa menutup saat remote alarm/Certer Lock ditekan dan membuka saat kunci kontak di ON kan. Spion juga beroperasi standar dengan tombol buka/tutup saat mobil nyala.
    Sekarang bermasalah spion tidak bisa buka/tutup baik melalui tombol maupun melalui remote. Kondisi motor spion bagus, sudah saya coba beri tegangan langsung 12 Volt berfungsi dengan baik membuka dan menutup dengan membalikkan polaritas tegangan. Jadi sementara saya berkesimpulan relaynya yg tidak bekerja dengan baik lagi/rusak. Relay yg dipakai adalag 2 buah relay 5 kaki, 10A, 12 Volt dan kaki-kakinya adalah 85, 86, 30, 87 dan 87A.
    Saya coba ganti dengan relay tipe yang sama, tetapi belum berhasil. Apakah saya keliru dalam menyambung kaki-kaki relaynya, karena lupa saya foto sambungan relay bawaannya
    Kabel yang keluar dari atas (daskbord) menuju relay ada 6 kabel, 2 kabel power 12 Volt langsung (+) dan (-), 2 kabel keluar untuk motor spion, dan 2 kabel lagi saya tidak tau jelas apakah menuju switch.
    Mohon bantuan mas Adhi, mungkin bisa dibantu wiring kedua relay tersebut. Sudah saya coba bawa ke bengkel, tapi malah lebih runyam, katanya ada salah sambung di dalam pengkabelan dalam daskbord, jadi daskbord harus dibungkar. Saya tidak mau karena tidak ada yg salah sambung di dalam daskbord, tidak pernah dibongkar. Sementara saya masih berkeyakinan wiring releynya yg salah saya sambung.
    Mohon bantuan mas Adhi, Jika bersedia lewat email agar saya bisa share wiring diagram yg saya sambung. Terima kasih

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top