DIY: Car head unit replacement

Dari Kenwood DPX U5120 menjadi Kenwood DDX 4033. Alasannya simpel: keep OEM… 😀 DDX4033 dipakai sebagai head unit (HU) bawaan Jazz 2013. Saya upgrade karena beberapa alasan: pasang steering audio remote, pasang kamera mundur, mau pasang layar buat anak-anak di belakang, mau pasang kamera kedua di ujung kiri depan.
Unboxing


Bongkar Pasang



Lepas HU lawas berikut panel tengahnya (cara buka silakan lihat ESM).


Buka 6 baut (masing-masing tiga di setiap sisi), lalu keluarkan HU dari panel tengah.

Buka 4 baut (masing-masing dua di setiap sisi), lalu lepas plat penjepit bezel HU.
Setelah semua lepas, pasangkan bezel dan plat penjepitnya ke HU baru. Karena merek sama, posisi baut pun sama persis. Setelah bezel terpasang, masukkan HU ke dalam panel tengah dan pasang bautnya.
Wiring

Panjangkan kabel steering remote karena akan ditarik ke cable reel. Sebenarnya saya curiga kabel sudah tersedia di mobil tapi lagi malas mencarinya… 😀

Soket bawaan mobil sama persis, hanya kabelnya tidak lengkap (kurang untuk Mute, Remote Control, dan Power Control). Jadi saya lepas dari soket baru dan saya pasangkan ke soket lama.


Kabel sensor kamera mundur juga hanya tersedia “telanjang”, saya pasangi soket agar memudahkan saat bongkar pasang di kemudian hari.

Kabel sensor rem tangan pun ternyata sudah tersedia di dalam dashboard! Yang berwarna oranye (entah di foto kok jadi kuning). Karena tidak punya soket pasangannya, saya potong dan sambungkan dengan kabel sensor rem tangan bawaan HU.

Siap dipasang…

Seluruh kabel terpasang (soket utama, antena radio, sensor rem tangan, sensor kamera mundur, video kamera mundur, steering remote)

Tadaaa…!!!

30 thoughts on “DIY: Car head unit replacement”

  1. om Adhi, di atas ada keterangan “Lepas HU lawas berikut panel tengahnya (cara buka silakan lihat ESM)” ESM nya dmn yaa??sorry gaptek,btw GE8 nya matic or manual?klo copotin HU musti lepas kelistrikan gk Om?klo hrs lepas accu, gmn dg ECU,airbag,immobilizer nya ? sorry byk tanya TQ

  2. Gan pakai steering control untuk Kenwood bawaan tipe dpx5120 g bisa ta gan ?
    Trus untuk Kenwood 4033 itu langsung sambung ke audio control apa harus nambah modul?

    1. maksutnya jack 3,5 itu di sambungin ke mana?
      soale saya pernah lihat g ada kabel di soket dalam dashboard yg kabelnya kosong

  3. Selamat siang om Adhi, salam kenal sy dgn Indra.
    Mungkin om bisa bantu, sy sdng ganti HU bawaan grand new veloz dgn HU Kenwood DDX417BT.
    Untuk yg lain sdh bisa om, cuma tinggal kamera mundur yg belum bisa, sy ingin kamera mundur tetap menggunakan bawaan mobil, sy sdh dpt soket kabel kamera mundur yg sama dgn soket bawaan mbl.
    Disoket tersebut ada 3 kabel : Kabel RCA utk konekt ke RCA kamera mundur di HU, kabel hitam ke Ground, kabel merah ke Reverse yg ada di HU. Seting di HUnya sdh ON semua utk kamera mundur.

    Tapi sy test dgn gigi mundur kenapa masih blm bisa tampil di monitor HU ya om ?
    Mungkin om bisa memberi pencerahan kpd sy.

    Atas pencerahannya sy ucapkan banyak terimakasih.

    1. Sepertinya ada yang miss. Untuk DDX, kabel reverse dari HU harus mendapatkan tegangan positif saat shift stick di R, jadi biasanya dihubungkan ke kabel positif lampu mundur. Nah coba cek apakah kabel merah dari soket tersebut sudah mengalirkan tegangan positif saat shift stick di R?

  4. mas adhi,
    honda jazz RS 2013 saya sudah pakai HU kenwood DDX 4033
    Bisa di referensikan bengkel atau teknisi yang bisa bantu pasang remote steernya,
    Berapa kira2 biayanya ya
    Saya tinggal di jakarta barat
    Tks
    Indra

  5. Selamat siang Om Adhi, Salam kenal saya Syamsuddin .Saya punya Jazz RS Ge8 2013 dgn spesifikasi HU kenwood persis seperti di artikel ini(DDX4033).rencana mau pasang steering remote.semua komponen tambahan sdh dibeli spt: steering remote,clock spring yg sdh Ada koneksi steering remote dan cabel /colokan steering remote yg dibelakang HU.nah sekarang bingung saat mau masang 3 cabel dari steering remote tsb, disitu Ada 3 cabel ( ground, input 1 dan input 2) cabel tsb nyambung kemana yah om..mohon pencerahannya.

  6. Warna kabel sensor rem yg di dashboard (orange) itu disambungkan ke HU. Nah, warna kabel yg di HU itu warna apa bos? Orange (dashboard) ke warna apa di HU?

    1. Kalau HU yang saya pake ini, untuk kabel sensor rem tangan disambung ke kabel yang ada labelnya “PRK SW” alias parking switch.

Leave a Reply to Muhammad Cancel Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top